Sinarmas land – Kata Kota http://katakota.com Mengabarkan Lebih Dekat Sun, 31 Mar 2024 17:46:06 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=5.4.15 Sinar Mas Land Rutin Gelar Festival Ramadan Sejak Tahun 2014 http://katakota.com/sinar-mas-land-rutin-gelar-festival-ramadan-sejak-tahun-2014/ http://katakota.com/sinar-mas-land-rutin-gelar-festival-ramadan-sejak-tahun-2014/#respond Sun, 31 Mar 2024 17:46:06 +0000 http://katakota.com/?p=64555 Katakota- Ramadan yang merupakan bulan suci penuh kemuliaan dan keberkahan dijadikan momentum terbaik bagi umat Islam untuk saling berbagi. Dalam rangka memperingati bulan Ramadan 1445 Hijriah, Sinar Mas Land kembali menyelenggarakan acara Festival Ramadan 2024. Kegiatan tahunan yang digelar sejak 2014 tersebut sebagai salah satu program Corporate Social Responsibility (CSR) dan Green Initiative Sinar Mas […]

The post Sinar Mas Land Rutin Gelar Festival Ramadan Sejak Tahun 2014 appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Ramadan yang merupakan bulan suci penuh kemuliaan dan keberkahan dijadikan momentum terbaik bagi umat Islam untuk saling berbagi. Dalam rangka memperingati bulan Ramadan 1445 Hijriah, Sinar Mas Land kembali menyelenggarakan acara Festival Ramadan 2024. Kegiatan tahunan yang digelar sejak 2014 tersebut sebagai salah satu program Corporate Social Responsibility (CSR) dan Green Initiative Sinar Mas Land di bidang keagamaan dan sosial kemasyarakatan. Memasuki tahun kesepuluh, Festival Ramadan 2024 kali ini mengusung tema “Ramadan Indah, Ramadan Penuh Karya” yang diselenggarakan pada Selasa, 26 Maret 2024 di Convention Hall, QBig BSD City.
 
Rangkaian acara Festival Ramadan 2024 diisi dengan berbagai kegiatan yang bersifat religi dan kegiatan positif lainnya dengan melibatkan siswa-siswi dari 50 sekolah binaan program CSR Sinar Mas Land, di wilayah Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan. Kegiatan dalam acara Festival Ramadan di antaranya penyerahan santunan dan bantuan bahan pangan, untuk 500 anak-anak sekolah dan dari kalangan yatim maupun duafa, serta bantuan bahan pangan untuk guru pendamping. Ada pula sejumlah perlombaan seni seperti Lomba Adzan, Lomba Murrotal Al-Qur’an, Lomba Fashion Show Islami, Lomba Mewarnai Kaligrafi, Lomba Puisi Ramadan, Lomba Tausyiah, Story Telling Nabawi yang diikuti ratusan pelajar dari tingkat PAUD hingga SMA dan sederajat. Puncak acara Festival Ramadan 2024 turut dimeriahkan dengan penampilan Tari Bentang Banten, fashion show Islami, hingga tausiyah Ramadan.
 
Managing Director President Office Sinar Mas Land, Dony Martadisata mengatakan, Sinar Mas Land secara konsisten terus berupaya dalam memberikan kontribusi sosial kepada masyarakat, yang diwujudkan dalam berbagai program termasuk pemberdayaan ekonomi, pelestarian lingkungan, pengembangan pertanian, hingga keagamaan. “Kami berharap melalui kegiatan Festival Ramadan dapat menjadi motivasi bagi masyarakat sekitar BSD City untuk berbagi dan berlomba-lomba menuju kebaikan lainnya, juga mempererat ukhuwah Islamiah serta memberikan pemahaman yang mendalam tentang pentingnya menjaga hubungan sosial antara sesama umat,” ujar Dony dalam keterangannya.
 
Dalam rangkaian Festival Ramadan 2024 ini, CSR Sinar Mas Land juga melaksanakan kegiatan Safari Ramadan ke kampung binaan yang berada di wilayah BSD City dan sekitarnya dengan mengajak buka puasa bersama, perlombaan Islami, serta memberikan santunan sosial berupa 175 paket sembako kepada anak-anak yatim dan masyarakat duafa. Pada kesempatan itu, perusahaan juga mendonasikan pakaian layak pakai yang telah dikumpulkan oleh karyawan Sinar Mas Land untuk dibagikan ke masyarakat yang membutuhkan.(zzn)

The post Sinar Mas Land Rutin Gelar Festival Ramadan Sejak Tahun 2014 appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/sinar-mas-land-rutin-gelar-festival-ramadan-sejak-tahun-2014/feed/ 0
Grand Opening Rans Nusantara Hebat, Pusat Kuliner dan UMKM Indonesia Terbesar di BSD City http://katakota.com/grand-opening-rans-nusantara-hebat-pusat-kuliner-dan-umkm-indonesia-terbesar-di-bsd-city/ http://katakota.com/grand-opening-rans-nusantara-hebat-pusat-kuliner-dan-umkm-indonesia-terbesar-di-bsd-city/#respond Sat, 30 Mar 2024 15:41:23 +0000 http://katakota.com/?p=64552 Katakota- Rans Entertainment bersama GK Hebat menyelenggarakan acara grand opening pusat kuliner dan UMKM terbesar di BSD City pada Sabtu (30/3) yang bertajuk Perayaan Rans Nusantara Hebat.  Pusat kuliner ini berisi 122 unit UMKM yang terseleksi lebih dari 1.000 unit UMKM, dengan berbagai variasi menu yang dapat memanjakan lidah para pecinta makanan khas Tanah Air. […]

The post Grand Opening Rans Nusantara Hebat, Pusat Kuliner dan UMKM Indonesia Terbesar di BSD City appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Rans Entertainment bersama GK Hebat menyelenggarakan acara grand opening pusat kuliner dan UMKM terbesar di BSD City pada Sabtu (30/3) yang bertajuk Perayaan Rans Nusantara Hebat.  Pusat kuliner ini berisi 122 unit UMKM yang terseleksi lebih dari 1.000 unit UMKM, dengan berbagai variasi menu yang dapat memanjakan lidah para pecinta makanan khas Tanah Air. Peresmian Rans Nusantara Hebat dihadiri secara virtual oleh Sandiaga Uno (Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif) dan dihadiri langsung oleh Raffi Ahmad (Founder Rans Entertainment),  Kaesang Pangarep (Founder GK Hebat) serta Michael Widjaja (Group CEO Sinar Mas Land).
Pusat kuliner tersebut dibangun di atas lahan seluas 2,1 hektare dengan kapasitas pengunjung hingga 2.000 orang. Rans Nusantara Hebat juga menjadi program yang mendukung UMKM Indonesia untuk tumbuh lebih pesat dan dapat menembus pasar global. Setiap tenant serta mitra terpilih yang telah bergabung dalam Rans Nusantara Hebat akan mendapatkan eksposur, bimbingan, kolaborasi dan peluang kemitraan strategis secara langsung dari pendiri GK Hebat yakni Kaesang Pangarep serta pendiri Rans Entertainment yakni Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengucapkan selamat kepada Sinar Mas Land atas dibukanya Rans Nusantara Hebat yang menjadi pusat kuliner Nusantara terbesar di BSD City. “Saya mengapresiasi Sinar Mas Land, Rans Entertaiment, dan GK Hebat yang terus mendukung dan ikut memajukan pelaku ekonomi kreatif kuliner asli Indonesia,” ujar Sandiaga dalam keterangannya.
Ia berharap Rans Nusantara Hebat dapat membantu promosi dan mendorong investasi kepada para pelaku kuliner khas Tanah Air sehinga dapat membantu perekonomian kreatif Indonesia terutama subsektor kuliner. “Semoga Rans Kuliner Nusantara dapat mendorong pengusaha kuliner dan masyarakat Indonesia untuk terus bangga terhadap warisan kuliner asli indonesia,” katanya.
Raffi Ahmad, Founder Rans Entertainment mengatakan “Local is the New Global menjadi tema utama dalam Perayaan Rans Nusantara Hebat. “Kami ingin fokus untuk memajukan bisnis lokal dengan mendorong inovasi dan memperkuat UMKM untuk bisa bersaing di tingkat nasional hingga pasar global,” ujarnya.
Ia melihat BSD City sebagai kawasan destinasi masyarakat urban dan cocok sebagai lokasi untuk mengembangkan pusat kuliner Nusantara. “Kami berharap kehadiran ratusan UMKM di Rans Nusantara Hebat akan menghadirkan sajian otentik khas Nusantara agar masyarakat dapat mengenal, menikmati, dan melestarikan aneka ragam kuliner Indonesia.” ujarnya.
Kaesang Pangarep, Founder GK Hebat menambahkan, Perayaan Rans Nusantara Hebat akan menjadi momen peresmian Rans Nusantara Hebat sekaligus bangkitnya UMKM Indonesia untuk mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
“Kedepan, kami akan fokus pada tiga hal yakni culinary, culture and community. Kami percaya perpaduan ragam kuliner, pertunjukan budaya dan gaya hidup, serta mengembangkan komunitas menjadi kunci agar Rans Nusantara Hebat dapat menarik para pengunjung baik lokal maupun dari luar daerah, sehingga dapat meningkatkan pariwisata dan pendapatan bagi bisnis di sekitarnya. Kami yakin Rans Nusantara Hebat akan mendapatkan sambutan positif dari masyarakat.” ungkapnya.
Sementara itu, Michael Widjaja, Group CEO Sinar Mas Land menyambut baik hadirnya Rans Nusantara Hebat sebagai pusat kuliner Nusantara terbesar di BSD City.
“Kami selalu konsisten untuk menghadirkan inovasi dan fasilitas untuk melengkapi kebutuhan gaya hidup warga BSD City dan di sekitarnya. Rans Nusantara Hebat akan melengkapi keberadaan ruang-ruang publik dan area komersial seperti AEON Mall, QBig dan The Breeze sebagai pilihan destinasi wisata kuliner dan pleasure masyarakat di BSD City. Apalagi BSD City memiliki captive market yang datang dari berbagi kalangan baik penghuni, pelajar, dan karyawan yang beraktivitas di sini, serta dari berbagai lapisan masyarakat sebagai pengunjung.” paparnya.
Acara Perayaan Rans Nusantara Hebat dimeriahkan oleh sejumlah penampilan seperti Maliq & D’essentials serta standup comedy performance dari Fatih Andhika atau Ate.  Pengunjung Perayaan Rans Nusantara Hebat juga dimanjakan dengan beragam tenant kuliner Nusantara legendaris seperti Sang Pisang, Rojo Sambel, Let’s Toast, Pempek Cawan Putih, Warung Aceh Bang Cen, Durian Jatohan Abah, Cwie Mie Malang dan masih banyak tenant kuliner lainnya. Rans Nusantara Hebat hadir dengan menonjolkan konsep outdoor dengan beberapa pilihan tempat duduk pengunjung yang bervariasi seperti area khusus untuk hiburan live music, beragam spot foto dengan ikon budaya Indonesia, taman bermain anak hingga ruang terbuka hijau.
Kehadiran Rans Nusantara Hebat akan menjadi pilihan destinasi baru di BSD City yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land. Apalagi letaknya berada tepat di sunrise area BSD City bagian barat yang lengkap dengan fasilitas bisnis dan gaya hidup.  Rans Nusantara Hebat juga berada dekat dengan top future development BSD City yakni EASTVARA (Lifestyle Commercial Center) dan theme park seluas 35 hektare yang dikembangkan Sinar Mas Land bersama Jatim Park, Cimory Dairyland, dan Taman Rekreasi HeHa.
Dari sisi kemudahan akses, pengunjung Rans Nusantara Hebat dapat menggunakan jalur bebas hambatan, via gerbang Tol Serpong-Balaraja (Serbaraja) Seksi 1A yang berada hanya 5 menit dari Tanakayu, Tol Jakarta-Merak (Tol Kebon Jeruk), dan Tol Jakarta-Serpong yang terintegrasi dengan Tol Kunciran-Serpong, JORR 2, Tol Bandara Soekarno-Hatta, dan Tol Jagorawi. Pengunjung Rans Nusantara Hebat juga dapat memilih beragam transportasi umum mulai dari free shuttle bus BSD Link, feeder bus BSD City, hingga kereta Commuter Line melalui Stasiun Cisauk di kawasan Intermoda BSD City.(*)

The post Grand Opening Rans Nusantara Hebat, Pusat Kuliner dan UMKM Indonesia Terbesar di BSD City appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/grand-opening-rans-nusantara-hebat-pusat-kuliner-dan-umkm-indonesia-terbesar-di-bsd-city/feed/ 0
Sinar Mas Land Masuk Top-Rated ESG Companies List Regional Asia Pasifik http://katakota.com/sinar-mas-land-masuk-top-rated-esg-companies-list-regional-asia-pasifik/ http://katakota.com/sinar-mas-land-masuk-top-rated-esg-companies-list-regional-asia-pasifik/#respond Thu, 28 Mar 2024 13:10:30 +0000 http://katakota.com/?p=64543 Katakota- Perubahan iklim dan risiko kerusakan lingkungan hidup telah menjadi kekhawatiran utama bagi perusahaan-perusahaan di seluruh dunia. Pengembangan bisnis yang keberlanjutan berbasis konsep Environmental, Social, and Governance (ESG) merupakan strategi penting perusahaan dalam menghadapi tantangan global sekaligus mengurangi dampak perubahan lingkungan dan menghemat biaya operasional. Terkait dengan impelementasi ESG, Sinar Mas Land menjadi satu-satunya pengembang […]

The post Sinar Mas Land Masuk Top-Rated ESG Companies List Regional Asia Pasifik appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Perubahan iklim dan risiko kerusakan lingkungan hidup telah menjadi kekhawatiran utama bagi perusahaan-perusahaan di seluruh dunia. Pengembangan bisnis yang keberlanjutan berbasis konsep Environmental, Social, and Governance (ESG) merupakan strategi penting perusahaan dalam menghadapi tantangan global sekaligus mengurangi dampak perubahan lingkungan dan menghemat biaya operasional.
Terkait dengan impelementasi ESG, Sinar Mas Land menjadi satu-satunya pengembang properti di Indonesia yang masuk dalam 2024 Top-Rated ESG Companies List untuk regional Asia Pasifik. Berdasarkan data Morningstar Sustainalytics, Sinar Mas Land mencatat ESG Risk Rating poin 14,5 yang berarti berada pada tingkat low risk. ESG Risk Rating mengukur penerapan ESG pada sebuah perusahaan dan seberapa baik perusahaan mengelola risiko ESG. Semakin rendah ESG Risk Rating perusahaan, maka semakin baik pula perusahaan tersebut dalam mengelola risiko ESG.
Chief Risk & Sustainability Officer – Sinar Mas Land, M. Reza Abdulmajid mengatakan, Sinar Mas Land selalu berkomitmen untuk menerapkan prinsip ESG di semua aspek operasional perusahaan. Pada tahun 2023 kami menambahkan lima gedung operasional yang memanfaatkan Energi Baru Terbarukan (EBT) dengan Renewable Energy Certificate (REC), yakni Sinar Mas Land Plaza Thamrin, Sinar Mas Land Plaza BSD City, My Republic Plaza BSD City, Green Office Park 1 BSD City, dan Green Office Park 9. “Sinar Mas Land juga bekerja sama dengan Chandra Asri untuk mengaplikasikan aspal dengan campuran olahan sampah plastik sepanjang 8,6 km atau setara 410 ton sampah plastik di kawasan BSD City. Hal ini menjadikan kawasan BSD City sebagai township pertama di Indonesia yang menerapkan aspal dengan campuran sampah plastik. Atas segala upaya ini Sinar Mas Land berhasil menaikkan ESG rating score dan mempertahankan status sebagai low ESG risk company,” ujar Reza dalam keterangannya.
Dari aspek sosial governance, Sinar Mas Land telah melakukan pendampingan masyarakat di berbagai bidang mulai dari ekonomi, pertanian, lingkungan hingga pendidikan di wilayah Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Tangerang hingga Kabupaten Bogor. Komunitas tersebut diberdayakan melalui beberapa program di antaranya Bina Sekolah, Bina Literasi, Bina Kampung, Bina Usaha, Pasar Rakyat Go Digital hingga program Kemitraan Pertanian Lokal.
Program Bina Sekolah dan Bina Literasi telah menjangkau 35.395 partisipan  yang diimplementasikan melalui sederet aktivitas seperti peningkatan kapasitas tenaga pendidik, bantuan sekolah, pemberian beasiswa, peningkatan kapasitas siswa melalui kelas kewirausahaan sosial dan multimedia serta meningkatkan kualitas Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Sementara itu, program Kemitraan Pertanian Lokal yang telah menjangkau 480 petani, dilaksanakan melalui budidaya pertanian secara kemitraan dengan petani lokal. Program ini tidak hanya hanya berdampak secara ekonomi saja, tapi juga sekaligus menjadi bentuk upaya pelestarian lingkungan karena berpijak pada prinsip pertanian ramah lingkungan (sustainable farming) dan ketahanan pangan yang berorientasi pada keberlanjutan (sustainability) dengan menggunakan pupuk organik dan pestisida alami.
Atas komitmen dalam pelaksanaan pembangunan berkelanjutan dan ramah lingkungan sesuai prinsip ESG, Sinar Mas Land berhasil memperoleh empat penghargaan dalam Indonesia CSR Excellence Award 2024 yakni The Best Company for Community Commitment, The Best Integrated CSR, The Best Climate Change Management Sustainability CSR Program dan The Best Leadership Commitment on CSR yang diberikan kepada Michael Widjaja selaku Group CEO Sinar Mas Land.
Tak hanya di lingkup nasional, Sinar Mas Land juga meraih sejumlah penghargaaan diantaranya ASEAN Energy Awards 2023 kategori Energy Efficient Building, Special Submission – Zero Energy Building, TrenAsia ESG Awards 2023 untuk kategori Best Action in Property Company, Property Guru Indonesia Property Awards 2023 untuk kategori Best Smart Building Development dan Special Recognition in ESG, Property Guru Asia Property Awards 2023 untuk kategori Best Smart Building Development in Asia,  dan 8th Global Good Governance Awards 2023 untuk kategori Best Green Innovation and Solution dan Innovation in Environmental Solution.(zzz)

The post Sinar Mas Land Masuk Top-Rated ESG Companies List Regional Asia Pasifik appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/sinar-mas-land-masuk-top-rated-esg-companies-list-regional-asia-pasifik/feed/ 0
Program CSR Sinar Mas Land Raih Penghargaan Indonesia CSR Excellence Awards 2024 http://katakota.com/program-csr-sinar-mas-land-raih-penghargaan-indonesia-csr-excellence-awards-2024/ http://katakota.com/program-csr-sinar-mas-land-raih-penghargaan-indonesia-csr-excellence-awards-2024/#respond Mon, 25 Mar 2024 13:30:23 +0000 http://katakota.com/?p=64529 Katakota- Sinar Mas Land kembali sukses menorehkan prestasi tingkat nasional dalam ajang Penghargaan Indonesia CSR Excellence Award 2024. Kali ini, Sinar Mas Land meraih empat penghargaan yakni The Best Company for Community Commitment, The Best Integrated CSR, The Best Climate Change Management Sustainability CSR Program dan The Best Leadership Commitment on CSR yang diberikan kepada Michael Widjaja selaku […]

The post Program CSR Sinar Mas Land Raih Penghargaan Indonesia CSR Excellence Awards 2024 appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Sinar Mas Land kembali sukses menorehkan prestasi tingkat nasional dalam ajang Penghargaan Indonesia CSR Excellence Award 2024. Kali ini, Sinar Mas Land meraih empat penghargaan yakni The Best Company for Community CommitmentThe Best Integrated CSRThe Best Climate Change Management Sustainability CSR Program dan The Best Leadership Commitment on CSR yang diberikan kepada Michael Widjaja selaku Group CEO Sinar Mas Land. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Adhityo Galih Priyambodo selaku Vice President Corporate Social Responsibility and Green Initiative Sinar Mas Land pada Rabu, 20 Maret 2024 di Hotel Salak The Heritage, Bogor, Jawa Barat.
 
Indonesia CSR Excellence Award merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan yang diberikan kepada perusahaan atau lembaga pemerintahan yang dinilai telah menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) atau Community Development terbaik. Adapun aspek penilaian penerapan CSR didasarkan pada keterkaitan CSR terhadap tiga hal yakni ISO 26000, Sustainable Development Goals (SDGs) dan praktik Good Corporate Governance (GCG).
 
Dony Martadisata, Managing Director President Office Sinar Mas Land mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang telah diberikan oleh Indonesia CSR Excellence Award kepada Sinar Mas Land. Penghargaan ini menjadi penyemangat sekaligus menguatkan komitmen kami untuk terus meningkatkan program CSR yang lebih baik di masa depan. “Kami percaya bahwa program tanggung jawab sosial yang selaras dengan SDGs dan konsep Good Corporate Governance (GCG) merupakan aktivitas strategis yang berperan penting dalam memastikan keberlanjutan perusahaan dan membawa manfaat baik bagi masyarakat luas,”ujar Dony dalam keterangannya.
 
Sinar Mas Land melalui program CSR telah melakukan pendampingan berbagai komunitas di wilayah Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Tangerang hingga Kabupaten Bogor. Melalui berbagai program CSR, perusahaan telah memberdayakan sejumlah komunitas di berbagai bidang mulai dari ekonomi, pertanian, lingkungan hingga pendidikan. Komunitas tersebut diberdayakan melalui beberapa program di antaranya Bina Sekolah, Bina Literasi, Bina Kampung, Bina Usaha, Pasar Rakyat Go Digital hingga program Kemitraan Pertanian Lokal.
 
Program Bina Sekolah dan Bina Literasi diimplementasikan melalui sederet aktivitas seperti peningkatan kapasitas tenaga pendidik, bantuan pendidikan, bantuan sekolah, peningkatan kapasitas siswa melalui kelas kewirausahaan sosial dan multimedia, Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), serta pendampingan program pendidikan secara berkala di wilayah Kota Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang.
 
Sementara itu, program Kemitraan Pertanian Lokal dilaksanakan melalui budidaya pertanian secara kemitraan dengan petani lokal di wilayah Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor. Program ini tidak hanya hanya berdampak secara ekonomi saja, tapi juga sekaligus menjadi bentuk upaya pelestarian lingkungan karena berpijak pada prinsip pertanian ramah lingkungan (sustainable farming) dan ketahanan pangan yang berorientasi pada keberlanjutan (sustainability) dengan menggunakan pupuk organik dan pestisida alami.
 
Pada aspek Climate Change Management Sustainability, Sinar Mas Land telah konsisten melaksanakan program Plastic Exchange. Program tersebut mengajak masyarakat di wilayah Kecamatan Pagedangan dan Cisauk (Kabupaten Tangerang), dan Serpong (Kota Tangerang Selatan) untuk mengumpulkan sampah plastik yang dapat ditukar dengan buku bacaan, ataupun kebutuhan pokok seperti beras dan minyak goreng. Program yang bertajuk Plastic to Food dan Plastic to Book ini membuat masyarakat di sekitar kawasan lebih peduli untuk memilah sampah. Sampah plastik juga dimanfaatkan oleh Sinar Mas Land bersama Chandra Asri Group sebagai bahan dasar pembuatan jalan aspal sepanjang 8,6 kilometer di kawasan BSD City. Inisiatif ini setara dengan memanfaatkan 164,2 juta lembar plastik kresek atau setara dengan mengalihkan 410,57 ton sampah plastik kresek dari TPA. Pencapaian kolaborasi kedua perusahaan tersebut menjadikan kawasan BSD City sebagai township pertama di Indonesia yang menerapkan aspal dengan campuran sampah plastik yang diolah menjadi biji plastik.
 
Berbagai inisiatif hijau lainnya juga sudah dilakukan Sinar Mas Land untuk mendukung pembangunan berkelanjutan antara lain penggunaan material ramah lingkungan, penerapan Energi Baru Terbarukan (EBT) melalui penerapan panel surya di bangunan-bangunan komersial, sarana penerangan jalan hingga pemanfaatan layanan Renewable Energy Certificate (REC) dari PT PLN (Persero). Proses energy management di sejumlah gedung milik Sinar Mas Land difokuskan untuk meminimalisir penggunaan energi dan rendah karbon. Melalui layanan dan kegiatan  ini, Sinar Mas Land turut mendukung inisiasi pemerintah dan mengambil bagian dalam mengurangi emisi CO2.(zz)

The post Program CSR Sinar Mas Land Raih Penghargaan Indonesia CSR Excellence Awards 2024 appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/program-csr-sinar-mas-land-raih-penghargaan-indonesia-csr-excellence-awards-2024/feed/ 0
Living World Hadir di Kota Wisata Cibubur http://katakota.com/living-world-hadir-di-kota-wisata-cibubur/ http://katakota.com/living-world-hadir-di-kota-wisata-cibubur/#respond Sun, 17 Mar 2024 16:04:21 +0000 http://katakota.com/?p=64480 Katakota- Living World pusat perbelanjaan dengan konsep “Home Living, Lifestyle & Eat-ertainment” yang dikembangkan oleh PT Sahabat Kota Wisata di mana merupakan perusahaan joint venture antara Kawan Lama Group dan Sinar Mas Land, meresmikan Living World ke-4 yang berlokasi di Kota Wisata Cibubur pada hari Jumat, 15 Maret 2024. Dengan luasarea 200.000 m2, Living World Kota Wisata Cibubur menjadi mal terbesar dan terlengkap di […]

The post Living World Hadir di Kota Wisata Cibubur appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Living World pusat perbelanjaan dengan konsep “Home Living, Lifestyle & Eat-ertainment” yang dikembangkan oleh PT Sahabat Kota Wisata di mana merupakan perusahaan joint venture antara Kawan Lama Group dan Sinar Mas Land, meresmikan Living World ke-4 yang berlokasi di Kota Wisata Cibubur pada hari Jumat, 15 Maret 2024. Dengan luasarea 200.000 m2, Living World Kota Wisata Cibubur menjadi mal terbesar dan terlengkap di area timur Jakarta dan Bogor.
Living World Kota Wisata Cibubur hadir dengan keunikan desain arsitektur yang mengangkat konsep “Journey Through Java”. Diwujudkan ke dalam sejumlahunsur seperti forest, mountain, woodlands dan garden, Living World Kota Wisata Cibubur menghadirkan lebih dari 400 unit toko dengan kekuatan diferensiasi tenant yang berkonsep Flagship Home Living, Home Improvement & Lifestyle.
Berbagai brand ritel Kawan Lama Group, seperti ACE, INFORMA, INFORMA ELECTRONICS, SELMA, KELS, Toys Kingdom, Pet Kingdom, ATARU, EYE SOUL, dan THYS. Selain itu hadir jugaberagam brand kuliner di bawah naungan F&B ID, diantaranya Chatime with Korean Snacks by Cupbop, Gindaco, Chatime Atealier, dan Go! Go! CURRY – Genki no Minamoto. Deretan brand ternama lainnya seperti AEON, KKV, Kidzooona, Funworld & Funworld Bowling, Cinema XXI with IMAX, Gramedia, Sociolla, The Body Shop, Guardian, Digimap, The People Cafe, Gion Sushi, Optik Melawai, Samsung, dan Tous Les Jours juga turut hadir di Living World Kota Wisata Cibubur.
Living World Kota Wisata Cibubur juga mendukung pengembangan UMKM lokal melalui kolaborasi dengan Go!Market yang mengurasi lebih dari 25 UMKM kuliner lokal di kategori ice cream & dessert yang dapat dinikmati pada periode 15 Maret 2024 hingga 30 April 2024 di koridor main atrium, lantai ground. Selain kategori ice cream & dessert, Living World Kota Wisata Cibubur juga berkolaborasi dengan Samsaka Group (JIISCOMM) di mana hadir lebih dari 30 UMKM kuliner lokal dengan tema Pasar Kangen Ramadan pada periode 20 Maret 2024 hingga 7 April 2024 di lantai 1.
Sugiyanto Wibawa, Direktur Utama PT Sahabat Kota Wisata menyampaikan, menjadi kebanggaan bagi kami untuk mempersembahkan Living World Cibubur Kota Wisata, sebuah mal yang dirancang untuk menjadi lebih dari sekadar tempat berbelanja, tetapi juga menjadi destinasi favorit bagi masyarakat, khususnya masyarakat sekitar Cibubur untuk memenuhi kebutuhan, mendapatkan hiburan, dan menjadi destinasi untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. “Operasional Living World Kota Wisata Cibubur juga kami rancang dengan nilai-nilai keberlanjutan. Tidak hanya penerapan prinsip eco-friendly yang kami hadirkan, namun kami juga berfokus pada pelestarian lingkungan dan pengembangan UMKM di sekitar Cibubur,” ujar Sugiyanto dalam keterangannya.
Mengusung konsep eco-friendly, Living World Kota Wisata Cibubur menitik beratkan orientasi bangunan yang memanfaatkan sinar matahari sebagai pencahayaan alami untuk mendukung dampak dari penggunaan lampu LED pada penerangan mal, serta konsep minimized waste water management system untuk mengelola kembali limbah air kotor guna penyiraman tanaman dan pengisian kolam. Sejalan dengan konsep eco-friendly yang diusung, Living World Cibubur Kota Wisata berkolaborasi dengan Museum of Toys mempersembahkan art exhibition yang bertema iLLuSea di mana pameran ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dalam menjaga kelestarian dunia bawah laut melalui pendekatan yang lebih interaktif, pengunjung dapat menikmati pameran seni ini sambil menghabiskan waktu menunggu jelang buka puasa. dengan membeli tiket seharga Rp50 ribu untuk di hari Senin-Kamis dan Rp75 ribu untuk di hari Jumat-Minggu di periode 15 Maret – 28 April 2024.
Pada kesempatan yang sama, Herry Hendarta selaku Wakil Direktur Utama PT Sahabat Kota Wisata menambahkan, Kota Wisata Cibubur dipilih sebagai lokasi Living World pertama untuk township milik Sinar Mas Land dengan mempertimbangkan pasar yang besar dan terus mencatat pertumbuhan yang positif. Hal itu terlihat dari semakin meningkatnya jumlah residensial yang dikembangkan, serta meningkatnya keberadaan perumahan dan kawasan komersial di sekitar Kota Wisata. “Hadirnya Living World ini tentunya melengkapi proyek mixed-use yang dikembangkan oleh PT Sahabat Kota Wisata untuk memaksimalkan penataan konsep pemukiman, bisnis dan perdagangan, jasa, serta rekreasi di Indonesia khususnya di wilayah Timur Jakarta.”ujarnya.
Mal Living World Kota Wisata Cibubur sebagai one stop shopping experience dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat Cibubur dan sekitarnya, melalui dua akses tol melalui Jagorawi dan JORR 1 (via Jatiasih). Ke depannya, Kota Wisata Cibubur juga akan memiliki akses langsung ke pintu Tol Cimanggis-Cibitung yang terkoneksi dengan jalan Tol Cinere-Jagorawi dan jalan Tol Jakarta-Cikampek. Selain akses kendaraan pribadi, warga Kota Wisata juga akan semakin dimudahkan dengan sarana transportasi light rapid transit (LRT) dengan rute Cibubur-Cawang-Dukuh Atas yang ditargetkan beroperasi pada tahun ini. Sebelumnya warga Kota Wisata juga telah dimanjakan dengan akses transportasi shuttle bus yang beroperasi dari dalam Kota Wisata dan memiliki rute ke beberapa titik di pusat kota Jakarta seperti Sudirman, Senayan, Semanggi, Grogol, dan ITC Mangga Dua.(zz)

The post Living World Hadir di Kota Wisata Cibubur appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/living-world-hadir-di-kota-wisata-cibubur/feed/ 0
Sinar Mas Land Bersama Kominfo Gelar Workshop Literasi Digital di Batam http://katakota.com/sinar-mas-land-bersama-kominfo-gelar-workshop-literasi-digital-di-batam/ http://katakota.com/sinar-mas-land-bersama-kominfo-gelar-workshop-literasi-digital-di-batam/#respond Wed, 21 Feb 2024 15:15:49 +0000 http://katakota.com/?p=64382 Katakota- Tingginya akses penetrasi internet dan beragam media sosial di Indonesia memudahkan tersebarnya informasi dalam masyarakat. Namun di sisi lain, kemudahan akses digital juga memudahkan penyebaran misinformasi, disinformasi dan malinformasi secara masif yang merugikan masyarakat, termasuk industri bisnis, bahkan pemerintah. Kementerian Komunikasi dan Informatika RI selama Januari di tahun 2024 saja telah mengidentifikasi sebanyak 203 […]

The post Sinar Mas Land Bersama Kominfo Gelar Workshop Literasi Digital di Batam appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Tingginya akses penetrasi internet dan beragam media sosial di Indonesia memudahkan tersebarnya informasi dalam masyarakat. Namun di sisi lain, kemudahan akses digital juga memudahkan penyebaran misinformasi, disinformasi dan malinformasi secara masif yang merugikan masyarakat, termasuk industri bisnis, bahkan pemerintah. Kementerian Komunikasi dan Informatika RI selama Januari di tahun 2024 saja telah mengidentifikasi sebanyak 203 isu ataupun hoaks yang beredar di website dan platform digital. Jumlah tersebut lebih tinggi dibandingkan pada triwulan III tahun 2023 yaitu sebanyak 425 isu atau dengan rata-rata 140 isu per bulannya.
Masifnya penyebaran hoaks di Indonesia ini mendorong Sinar Mas Land kembali berkolaborasi dengan Kemenkominfo RI untuk menginisiasi pelatihan ”Literasi Digital Marketing di Tengah Tahun Politik” yang terbuka untuk karyawan Sinar Mas Land termasuk partner maupun vendor serta masyarakat di Kota Batam lainnya. Kegiatan workshop tersebut bertujuan untuk memberi pemahaman kepada masyarakat bagaimana isu ataupun hoaks dapat memengaruhi dan merugikan kegiatan bisnis perusahaan, termasuk dalam kegiatan digital marketing. Adapun acara ini dilaksanakan pada Rabu (21/02) di Ballroom Palm Spring Golf, Batam.
Muhammad Rudi, Wali Kota Batam menyampaikan, sebagai Wali Kota Batam telah membuka infrastruktur dan akses digital sebesar-besarnya untuk Kota Batam, apalagi kita tahu masyarakat Kota Batam saat ini hampir 90 persen telah melek digital. Namun kita tak dapat memungkiri berbagai bentuk informasi, baik yang benar maupun yang salah berseliweran setiap harinya di ruang digital. “Pelatihan literasi digital hari ini yang diadakan oleh Sinar Mas Land dan  Kemenkominfo akan menjadi penuntun utama untuk memilah, memilih, dan memahami konten-konten yang tersebar di ruang digital. Saya juga mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya hoaks, apalagi menyebarkannya. Saya berharap acara pada hari ini dapat mewujudkan Batam sebagai salah satu kota dengan potensi ekonomi digital di Indonesia dengan tingkat literasi digital yang lebih baik.” ujar Rudi dalam keterangannya.
Samuel Abrijani Pangarepan, Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika RI mengatakan, kerja sama strategis dengan Sinar Mas Land ini juga merupakan salah satu wujud pemerintah dalam meningkatkan literasi digital di tengah masyarakat. Apalagi saat ini kita telah memasuki era baru di mana realitas tidak hanya ada pada ruang fisik semata, sekarang realitas juga telah masuk ruang digital. “Apa yang terjadi di ruang digital juga memiliki implikasi hukum dengan yang terjadi di ruang fisik. Untuk itu, sejak 2021 pemerintah telah mencanangkan Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) dengan empat pilar yakni kecakapan digital, budaya digital, etika digital serta keamanan digital. Semoga dengan program ini masyarakat Kota Batam dapat memahami, mengevaluasi, dan menggunakan informasi yang ditemukan di ruang digital dengan lebih baik dan bijak,” paparnya.
Dalam kesempatan yang sama,Dony Martadisata, Managing Director President Office Sinar Mas Land bangga bahwa Program Literasi Digital dapat diselenggarakan di Kota Batam. Program ini merupakan kali ketiga dilaksanakan oleh perusahaan, setelah sebelumnya sukses dihelat di BSD City pada 10 Juni 2023 dan Balikpapan pada 27 Agustus 2023 lalu. “Kami berharap melalui kegiatan literasi digital ini, masyarakat dapat meningkatkan kemampuan dalam bidang digital marketing, serta dapat lebih bijaksana dalam memilah informasi yang beredar di media sosial agar terhindar dari isu ataupun hoaks yang kerap menyertai arus informasi yang deras di tahun politik. Dengan upaya bersama, kami pun yakin dapat menciptakan lingkungan digital yang lebih aman dan berbudaya bagi masyarakat Kota Batam dan sekitarnya.” ungkapnya.
Sejumlah pembicara memberikan pemaparan dengan beragam perspektif yang menarik mengenai pentingnya literasi digital di era teknologi informasi, agar masyarakat lebih berhati-hati ketika menggunakan media sosial dan menyebarkan informasi. Adapun para narasumber tersebut di antaranya Rizki Ameliah (Koordinator Literasi Digital untuk Masyarakat Kementerian Komunikasi dan Informatika), Selly Febrilia Mayora (Local Champion Influencer Kepulauan Riau), dan Cecep Suryadi (Direktur Literasi Indonesia Maju).
 
Acara Literasi Digital merupakan program kolaborasi Sinar Mas Land dengan Kemenkominfo RI yang bertujuan meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang dunia digital, serta pentingnya menyaring hoaks yang beredar di media sosial. Partisipasi dalam acara Literasi Digital ini juga sejalan dengan agenda yang dicanangkan pemerintah, yaitu Gerakan Nasional Literasi Digital yang bertujuan menjangkau 50 juta masyarakat pada tahun 2024. Dengan menggandeng sektor swasta seperti Sinar Mas Land, pemerintah berupaya memperluas jangkauan dan mencapai target tersebut. Program ini bukan hanya tentang pemahaman teknologi digital semata, tetapi juga tentang kemampuan untuk mengelola informasi secara kritis dan bijaksana di tengah arus informasi yang semakin kompleks dan beragam.(*)

The post Sinar Mas Land Bersama Kominfo Gelar Workshop Literasi Digital di Batam appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/sinar-mas-land-bersama-kominfo-gelar-workshop-literasi-digital-di-batam/feed/ 0
Usung Tema “Home Sweet Paws” Aerium Gelar Grand Opening Hewania Vet Clinic http://katakota.com/usung-tema-home-sweet-paws-aerium-gelar-grand-opening-hewania-vet-clinic/ http://katakota.com/usung-tema-home-sweet-paws-aerium-gelar-grand-opening-hewania-vet-clinic/#respond Fri, 16 Feb 2024 23:15:41 +0000 http://katakota.com/?p=64372 Katakota- Perkembangan bisnis dalam bidang perawatan dan kesehatan hewan peliharaan mengalami pertumbuhan yang meningkat. Pada tahun 2026 mendatang populasi kucing yang dipelihara sebagai hewan kesayangan diprediksi dapat mencapai 5,95 juta ekor, sedangkan anjing mencapai 919,2 ribu ekor, menurut lembaga penyedia data bisnis global, riset pasar, dan analisis terkemuka di dunia, Euromonitor International. Pertumbuhan hewan peliharaan […]

The post Usung Tema “Home Sweet Paws” Aerium Gelar Grand Opening Hewania Vet Clinic appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Perkembangan bisnis dalam bidang perawatan dan kesehatan hewan peliharaan mengalami pertumbuhan yang meningkat. Pada tahun 2026 mendatang populasi kucing yang dipelihara sebagai hewan kesayangan diprediksi dapat mencapai 5,95 juta ekor, sedangkan anjing mencapai 919,2 ribu ekor, menurut lembaga penyedia data bisnis global, riset pasar, dan analisis terkemuka di dunia, Euromonitor International. Pertumbuhan hewan peliharaan ini turut berpengaruh pada meningkatnya kebutuhan masyarakat akan layanan kesehatan bagi si anabul, atau anak bulu, istilah untuk hewan peliharaan. Kehadiran sebuah klinik hewan menjadi suatu kebutuhan yang diperlukan.
Melihat peluang tersebut, Aerium Residence sebagai hunian pertama di Jakarta Barat yang mengusung konsep The First Prestigious Dog Friendly Apartment terus berupaya untuk menghadirkan beragam fasilitas penunjang bagi pecinta anabul. Kini, Aerium Residence kembali bekerja sama dengan Hewania Vet Clinic menggelar grand opening klinik hewan dengan mengusung tema Home Sweet Paws: Pawlentine Vaganza.
Grand opening Hewania Vet Clinic dihadiri oleh Richard Nathaniel Chandra selaku Founder & CEO Hewania dan Christine Natasha Tanjungan, selaku Vice President of Commercial National Sinar Mas Land pada Sabtu, 17 Februari 2023 di Hewania Vet Clinic, Aerium Residence, Jakarta Barat.  Melalui acara Grand Opening Hewania Vet Clinic, Aerium dan Hewania berkolaborasi dengan Fit Hub mengadakan Dog YogaOpen Adopt bersama Pejaten Shelter, dan Food Bazaar.
Christine Natasha Tanjungan, Vice President of Commercial National Sinar Mas Land menyampaikan, Aerium selalu berupaya untuk terus menghadirkan berbagai fasilitas untuk mengakomodir kebutuhan para Dog Lovers. Kehadiran Hewania Vet Clinic melengkapi beragam layanan yang telah kami sediakan untuk anabul kesayangan dengan layanan One Stop Pet Service. “Semoga melalui grand opening ini, Hewania Vet Clinic dapat mempermudah para penghuni untuk mengontrol kesehatan hingga perawatan rutin anabul kesayangan, sekaligus menjadi rumah baru yang hangat dan penuh kasih sayang bagi hewan peliharaan, baik di kawasan Aerium Residence, sekaligus di wilayah Jakarta dan sekitarnya.” ungkapnya.
Richard Nathaniel Chandra, Founder & CEO Hewania menambahkan, perkembangan bisnis dalam bidang kesehatan hewan kesayangan saat ini mengalami pertumbuhan yang sangat cepat. Dengan semakin meningkatnya kebutuhan masyarakat akan layanan kesehatan hewan peliharaan, kehadiran sebuah klinik hewan yang holistik menjadi suatu kebutuhan yang diperlukan. Pembukaan Hewania Vet Clinic di Aerium merupakan langkah strategis dalam memperluas cakupan pelayanan. Hewania Vet Clinic Aerium mengusung tema “Rumah”. Rumah adalah tempat ternyaman di mana kita bertemu dengan orang-orang yang kita sayangi dan menyayangi kita. “Kami ingin di Hewania Vet Clinic, setiap pengunjung merasa nyaman dan bertemu dengan para dokter hewan dan staf yang menyayangi Anda dan anabul kesayangan Anda. Kami berharap Hewania Vet Clinic dapat menghadirkan akses pelayanan kesehatan berkualitas tinggi bagi anabul. Apalagi Hewania Vet Clinic telah bekerja sama dengan Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia dan beberapa Fakultas Kedokteran Hewan terkemuka di Indonesia, untuk memastikan setiap pelayanan kesehatan hewan yang diberikan adalah yang terbaik.” ujar Richard dalam keterangannya.
Dalam acara ini juga diadakan Meet & Greet dengan sejumlah Paw-rents Influencer with Beloved Pets seperti Arken the Malamute & Otto the Giant Poodle, Mao Mao the Chow Chow, Bailey the Poodle, Elvi & Coco the Poodle, dan Baby Nacha the Maltipoo.  Hewania Vet Clinic menghadirkan dokter hewan yang praktik setiap hari, mulai pukul 09.00–21.00 WIB dengan layanan check-up rutin, konsultasi kesehatan hewan, vaksinasi, USG, sterilisasi, hematologi, pemeriksaan darah, medical grooming, hingga tindakan operasi jika diperlukan. Semua layanan dapat diakses dengan harga terjangkau dari tenaga kesehatan hewan profesional.
 
Aerium Residence merupakan salah satu proyek milik Sinar Mas Land dengan konsep Dog Friendly Apartment yang berlokasi di perumahan Taman Permata Buana, Jakarta Barat. Apartemen tersebut dilengkapi dengan fasilitas penunjang antara lain Vet Clinic, Dog Hotel, dan Dog Grooming. Selain ramah terhadap hewan peliharaan, setiap unit hunian pada Aerium dilengkapi dengan sirkulasi udara yang baik dan menerapkan desain green concept. Para penghuni dapat pula memanfaatkan Sky Garden yang ditempatkan di setiap kelipatan lantai empat gedung apartemen. Bahkan dari total keseluruhan lahan, 75 persennya adalah area hijau.
Aerium Residence sangat dekat dengan pusat perbelanjaan seperti Foodhall dan Ranch Market. Keunggulan lainnya, Aerium juga berada di lokasi yang strategis karena dapat diakses melalui sejumlah tol, di antaranya Tol Kembangan dan Tol menuju Soekarno-Hatta International Airport. Dengan lokasi yang strategis ini, cukup 30 menit menuju Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, dan hanya butuh 10 menit saja menuju pusat bisnis Jakarta Barat. (*)

The post Usung Tema “Home Sweet Paws” Aerium Gelar Grand Opening Hewania Vet Clinic appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/usung-tema-home-sweet-paws-aerium-gelar-grand-opening-hewania-vet-clinic/feed/ 0
Sinarmas Land Berikan Sarpras dan Edukasi Lingkungan di Tangsel http://katakota.com/sinarmas-land-berikan-sarpras-dan-edukasi-lingkungan-di-tangsel/ http://katakota.com/sinarmas-land-berikan-sarpras-dan-edukasi-lingkungan-di-tangsel/#respond Wed, 07 Feb 2024 14:34:03 +0000 http://katakota.com/?p=64346 Katakota- Sinar Mas Land melalui PT Bumi Serpong Damai Tbk kembali menyalurkan bantuan berupa sarana, prasarana dan edukasi peduli lingkungan kepada 44 sekolah, termasuk madrasah di sekitar wilayah Kota Tangerang Selatan, yang dilaksanakan secara bertahap mulai November 2023 hingga Januari 2024.  Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen dan kepedulian Sinar Mas Land dalam pelaksanaan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (Corporate Social Responsibility) yang memberikan dampak positif terhadap […]

The post Sinarmas Land Berikan Sarpras dan Edukasi Lingkungan di Tangsel appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Sinar Mas Land melalui PT Bumi Serpong Damai Tbk kembali menyalurkan bantuan berupa sarana, prasarana dan edukasi peduli lingkungan kepada 44 sekolah, termasuk madrasah di sekitar wilayah Kota Tangerang Selatan, yang dilaksanakan secara bertahap mulai November 2023 hingga Januari 2024.
 Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen dan kepedulian Sinar Mas Land dalam pelaksanaan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (Corporate Social Responsibilityyang memberikan dampak positif terhadap masyarakat.
 
Dony Martadisata, Managing Director President Office Sinar Mas Land mengatakan, Sinar Mas Land terus konsisten menjalankan program Bantuan Sekolah untuk meningkatkan aksesibilitas pendidikan bagi sekolah-sekolah yang telah bergabung pada Sekolah Berhati. Sekolah Berhati merupakan bagian dari program Bina Sekolah yang diinisiasi oleh Divisi Corporate Social Responsibility dan Green Initiative Sinar Mas Land khususnya CSR bidang pendidikan berkolaborasi dengan penggerak pendidikan Tangerang Raya dalam mengusung nilai-nilai berkarakter hijau, sehat, dan inovatif yang berjalan sejak Maret 2021. 
“Kami harap semoga bantuan ini dapat memberikan dampak serta manfaat pada sekolah-sekolah di sekitar lokasi pengembangan perusahaan.” ujar Dony dalam keterangannya.
 
Program Bantuan Sekolah Sinar Mas Land kali ini  dalam bentuk pendirian fasilitas saung baca untuk menunjang peningkatan literasi. Selain itu ada pula, pengadaan rak sampah organik dan nonorganik, hingga pembuatan lahan resapan air dan komposter sebagai pengelolaan sampah organik menjadi pupuk kompos. Sinar Mas Land juga bekerja sama dengan praktisi ahli di bidang Pertanian dan Dinas Lingkungan Hidup Tangerang Selatan untuk workshop budidaya tanaman anggur sebagai upaya penghijauan sekolah dan workshop budidaya maggot serta media biopond sebagai biokonversi sampah organik di sekolah.
 
Pihak penerima yang mendapat bantuan telah menjalani peninjauan seleksi sebagai sekolah yang relevan dengan kurikulum Sekolah Berhati dan menunjang kegiatan pembelajaran P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) untuk memikirkan solusi terhadap permasalahan di lingkungan sekitar.
 
Rostinah S.PdKepala Sekolah SDN Bambu Apus 02 Pamulang menyatakan, Saung baca yang  didirikan oleh Sinar Mas Land memberikan manfaat untuk proses pembelajaran. Siswa juga merasa senang karena dapat pengalaman belajar di luar ruang kelas. “Sejalan dengan hal tersebut, kami harap semoga saung baca dapat dimanfaatkan dengan maksimal oleh warga sekolah, dan kerja sama dengan Sinar Mas Land ini dapat terus berlanjut di masa depan.” katanya.
 
Sejalan dengan itu, Sinar Mas Land juga tengah menggulirkan program Plastics to Books, yakni penukaran sampah plastik dengan buku bacaan. Beberapa sekolah yang mendapatkan bantuan saung baca juga merupakan sekolah yang aktif dalam pengelolaan sampah plastik di lingkungan sekolah.
 
Tak hanya di Kota Tangerang Selatan, sejauh ini Sinar Mas Land juga telah berkontribusi dalam mengembangkan pendidikan kepada ratusan sekolah termasuk madrasah, yang ada di Kabupaten Tangerang, melalui program Bina Sekolah. Program ini telah melakukan serangkaian kegiatan dalam bentuk peningkatan kapasitas tenaga pendidik, bantuan pendidikan, bantuan sekolah, advokasi kebijakan pengembangan pendidikan, serta pendampingan program pendidikan secara berkala. Program Sekolah Berhati berhasil meraih penghargaan Gold Winner melalui program CSR di bidang pendidikan dalam ajang Indonesia Sustainable Development Goals Award (ISDA) 2022.(*)

The post Sinarmas Land Berikan Sarpras dan Edukasi Lingkungan di Tangsel appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/sinarmas-land-berikan-sarpras-dan-edukasi-lingkungan-di-tangsel/feed/ 0
Hadirkan Citarasa Hidangan China Otentik, Grand The Leaf Chinese Restaurant dan Executive Club Hadir di PIK 2 http://katakota.com/hadirkan-citarasa-hidangan-china-otentik-grand-the-leaf-chinese-restaurant-dan-executive-club-hadir-di-pik-2/ http://katakota.com/hadirkan-citarasa-hidangan-china-otentik-grand-the-leaf-chinese-restaurant-dan-executive-club-hadir-di-pik-2/#respond Sat, 03 Feb 2024 10:20:08 +0000 http://katakota.com/?p=64324 Setelah sukses hadir di BSD City, The Leaf Resto kini hadir di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) dengan nama “Grand The Leaf”, yang berlokasi di Central Business District PIK 2. Sebelumnya, Grand The Leaf sudah melakukan soft launching pada tanggal 21 Januari 2024 lalu dan telah dibuka untuk umum pada hari yang sama. The Leaf Restaurant di PIK […]

The post Hadirkan Citarasa Hidangan China Otentik, Grand The Leaf Chinese Restaurant dan Executive Club Hadir di PIK 2 appeared first on Kata Kota.

]]>
Setelah sukses hadir di BSD City, The Leaf Resto kini hadir di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) dengan nama “Grand The Leaf, yang berlokasi di Central Business District PIK 2. Sebelumnya, Grand The Leaf sudah melakukan soft launching pada tanggal 21 Januari 2024 lalu dan telah dibuka untuk umum pada hari yang sama.

The Leaf Restaurant di PIK 2 mengusung konsep “Chinese Cuisine Restaurant & Executive Lounge” yang modernluxurious, dan elegant.

Saat ini, chinese restaurant tersebut menjadi yang terbesar di kawasan Jakarta dan menyuguhkan berbagai menu khas  cantonese food yang otentik serta kaya rasa.

Pesatnya perkembangan PIK sebagai area hunian dengan fasilitas yang lengkap menjadi faktor utama Grand The Leaf hadir di kawasan ini.

Daya tarik dari PIK 2 sebagai destinasi culinaryentertainment, dan lifestyle ini sesuai dengan target market perusahaan untuk menyasar kelas menengah ke atas.

Lokasi Grand The Leaf tepat berada di jalan raya yang dikelilingi beragam area klaster residensial PIK 2 dan sejumlah fasilitas seperti Indonesia Design Centre, Galaxy Sport Centre PIK 2, hingga Superhiro Japanese Superstore. Restoran ini juga memiliki akses yang mudah melalui PIK 1 serta dapat diakses melalui Tol Jakarta.

Berdiri di atas lahan seluas 3.000 m2 dengan luas bangunan sebesar 5.000 m2, Grand The Leaf juga menghadirkan 4 chef expat dan 1 expat manager hingga lebih dari 100 karyawan Service dan Kitchen yang sudah berpengalaman di dunia F&B. Grand The Leaf menawarkan beragam hidangan spesial bagi para customer di antaranya: Assorted Dimsum, Barbeque (Roasted DuckSuckling Pig, Samcan dan Chasiew Madu), Sapo Nasi Special khas Grand The Leaf, Lobster Sashimi Mutiara, Angsio Hisit dengan Daging Kepiting dalam Bambu, Kepiting Jumbo Tumis dengan Saus Pedas ala “Singapore” (Chilli Crab), Udang Mabok, Ayam Panggang dengan Asap Teh Melati, Iga Babi goreng Bawang Putih dan sejumlah menu andalan lainnya

Grand The Leaf menawarkan lebih dari 230 item menu untuk makanan dan minuman, mulai dari hidangan pork hingga non pork dengan rata-rata spending per orang Rp300 ribu sampai Rp350 ribu (exclude tax & service).

Grand The Leaf terdiri dari 3 lantai dengan kapasitas sebagai berikut: Ground Floor Pada lantai ini, para customer akan disambut dengan lobby mewah yang memadukan nuansa Nusantara dan China. Lantai 1 Area dining memiliki total kapasitas 440 seat yang terdiri dari:

  1. 230 seat indoor
  2. 84 seat outdoor
  3. 126 seat di 10 VIP Room dengan rincian:
  • VIP room @ 10 orang
  • VIP room @ 16 orang
  • VIP room @ 30 orang

Pada lantai ini, terdapat 8 VIP room yang dilengkapi dengan fasilitas karaoke sehingga dapat difungsikan sebagai tempat entertainment bagi customer saat menikmati hidangan dari Grand The Leaf.

Selain itu, area ini juga dihiasi dengan 2 lukisan dinding atau graffiti. Kemudian, pada area indoor dan outdoor dapat difungsikan sebagai tempat para komunitas hingga sosialita untuk berfoto mengabadikan momen di restoran Grand The Leaf. Restoran ini juga menghadirkan live music untuk mengiringi para customer menikmati hidangan dan dapat menambah meriah suasana.

Lantai 2 Pada area ini terdapat ballroom dengan kapasitas mencapai 400 orang, adapun detailnya sebagai berikut: Roundtable (meja bundar) sebanyak 30 meja dengan masing-masing meja memiliki 10 seat, yang memiliki total keseluruhan mencapai 300 seat.

Area ini juga dapat didesain (layout) untuk acara standing party dengan kapasitas hingga 400 pax.

Area ballroom ini sudah dilengkapi dengan sejumlah fasilitas di antaranya: Stage, Giant LED, Sound system, Lighting untuk acara-acara entertainment, serta Ruang make up & ruang ganti

Lantai ini sangat cocok dijadikan sebagai venue acara seperti SangjitWedding, Corporate Gathering, Birthday Party, Entertainment Event, dan acara lainnya dengan menghadirkan penyanyi-penyanyi lagu Mandarin ternama, baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Pada lantai ini, juga terdapat 3 meeting room dengan kapasitas mencapai 30 orang per ruangan, lengkap dengan fasilitas LCD Screen, Sound System, dan WIFI.

Lift, Grand The Leaf juga memiliki 2 akses lift untuk memudahkan tamu menuju ruang-ruang restoran dan ballroom.

Parkir, Grand The Leaf memiliki area parkir yang luas sehingga dapat menampung 75 – 100 unit mobil.

Island Bar (central Lantai 1), Grand The Leaf juga menawarkan beerwinespirit, dan cocktail bagi para customer nya. Selain itu, restoran ini juga menyediakan regular Chinese tea hingga Herbal Tea Infusion, serta aneka juice dan juga mocktail sebagai menu pendamping.

Grand The Leaf yakin dengan menghadirkan tempat yang luas, nyaman dan mewah, sajian menu makanan dan minuman yang beraneka ragam serta lezat dengan standar internasional, keramahan dan pengalaman karyawan di dunia F&B ini dapat menjamin kepuasan para pelanggan untuk bersantap dan mendapatkan pengalaman kuliner yang luar biasa.

Untuk dapat menikmati kuliner di restoran Grand The Leaf, para customer dapat melakukan reservasi melalui nomor Whatsapp di +62 0811 222 888 99 atau datang langsung di Jalan MH Thamrin KLA 28 Kavling Komersial PIK 2 Kosambi, Tangerang, Banten. Jam operasional Grand The Leaf mulai dari hari Senin-Jumat (weekdays) pukul 10.00 hingga 22.00 WIB, sedangkan untuk hari Sabtu pukul 08.00 hingga 23.00 WIB, kemudian untuk hari Minggu dan Public Holiday pukul 08.00 hingga 22.00 WIB. (*)

The post Hadirkan Citarasa Hidangan China Otentik, Grand The Leaf Chinese Restaurant dan Executive Club Hadir di PIK 2 appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/hadirkan-citarasa-hidangan-china-otentik-grand-the-leaf-chinese-restaurant-dan-executive-club-hadir-di-pik-2/feed/ 0
Sinar Mas Land Resmi Luncurkan Pengembangan Klaster Terravia Adora Tahap Kedua di BSD City http://katakota.com/sinar-mas-land-resmi-luncurkan-pengembangan-klaster-terravia-adora-tahap-kedua-di-bsd-city/ http://katakota.com/sinar-mas-land-resmi-luncurkan-pengembangan-klaster-terravia-adora-tahap-kedua-di-bsd-city/#respond Fri, 26 Jan 2024 11:33:24 +0000 http://katakota.com/?p=64280 Katakota- Tren permintaan pasar properti pada 2024 diproyeksikan meningkat sekitar 2,8 persen secara tahunan (year on year), berdasarkan laporan Cushman & Wakefield Indonesia dalam Analisis Pasar Properti: Refleksi 2023 dan Proyeksi 2024. Menangkap peluang tersebut, perusahaan terus berinovasi dalam menghadirkan hunian yang tak hanya memberi fungsi tempat tinggal saja, tapi juga bisa menciptakan ruang yang […]

The post Sinar Mas Land Resmi Luncurkan Pengembangan Klaster Terravia Adora Tahap Kedua di BSD City appeared first on Kata Kota.

]]>
Katakota- Tren permintaan pasar properti pada 2024 diproyeksikan meningkat sekitar 2,8 persen secara tahunan (year on year), berdasarkan laporan Cushman & Wakefield Indonesia dalam Analisis Pasar Properti: Refleksi 2023 dan Proyeksi 2024. Menangkap peluang tersebut, perusahaan terus berinovasi dalam menghadirkan hunian yang tak hanya memberi fungsi tempat tinggal saja, tapi juga bisa menciptakan ruang yang luas dan nyaman untuk berbagai kegiatan keluarga. Setelah sukses dengan penjualan klaster pertamanya Adora Classic sebanyak 87 unit, Sinar Mas Land kembali meluncurkan produk residensial tahap keduanya di kawasan Terravia bernama Adora Primes.
 
Terravia Adora Primes memiliki luas bangunan 144 m2 dengan luas tanah 7×12 m2. Setiap unitnya terdiri atas 3 lantai yang dilengkapi dengan 5+1* kamar tidur (master bedroom & kamar tidur anak/tamu), 3+1 kamar mandi, area ruang keluarga dan makan yang luas, dapur, balkon dengan lantai mezanin yang luas, carport untuk 2 mobil, skylight indoorgarden*rooftop hingga terdapat triple garden dalam lingkungan klaster. Desain rumahnya pun dibuat berkonsep sustainable tropical modern dengan finishing yang didominasi oleh elemen natural.
 
CEO Residential BSD – Sinar Mas Land, Theodore G. Thenoch mengatakan, untuk mengakomodasi tingginya minat masyarakat terhadap produk residensial, Sinar Mas Land dengan bangga meluncurkan Adora Primes di BSD City. Klaster terbaru ini dibangun secara eksklusif sebanyak 75 unit dengan ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan klaster pendahulunya, untuk menghadirkan ruang yang lebih luas dan kenyamanan maksimal bagi konsumen. Adora Primes dipasarkan mulai dari harga Rp2,7 miliaran. Keistimewaan lainnya, kami menawarkan DP 0% dan cicilan bertahap s.d. 24x tanpa bunga, sehingga memberi kemudahan kepada konsumen untuk memiliki hunian ini. “Adora Primes menjadi pilihan ideal bagi masyarakat yang menginginkan rumah dengan desain fasad yang modern, layout yang prima, dan dilengkapi dengan sederet fasilitas terkini.” ujar Theodore.
Dibangun di atas lahan seluas ± 11 hektare, Terravia mengusung konsep “Back to Nature, Enriching Future” yang menawarkan pilihan hunian ramah lingkungan dan berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas hidup penghuninya. Kawasan ini diperkaya dengan beragam fasilitas yang dapat dinikmati warga, mulai dari Green Pathway (jogging track), Concordia Lanes (communal park), Serenita Lane (stepped seating pods dan outdoor gym), hingga collaboration & working pods. Selain itu, Terravia juga memiliki ruang terbuka hijau yang terintegrasi (sekitar 2 hektare), fitur smart door lock & air purifier, panel surya, hingga integrated waste management.
Kawasan Terravia berada tepat di sisi green commercial area dari pengembangan BSD City ke depannya, sehingga selain sarana di dalam kawasan, nantinya warga juga dapat menikmati Top 6 Future Developments yang dikembangkan Sinar Mas Land. Pada November 2023 lalu, GrandLucky Superstore telah resmi beroperasi untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari warga BSD City dan sekitarnya. Selain itu, ada pula pengembangan RANS Nusantara Hebat (Pusat Kuliner UMKM terbesar di BSD City) dan EASTVARA Mall (Lifestyle Commercial Center) yang diproyeksikan segera beroperasional di tahun 2024 ini. Menariknya, pada kuartal I 2025 mendatang, BSD City Park sebuah farm leisure theme park yang dikembangkan Sinar Mas Land bersama Jatim Park, Cimory Dairyland, dan Taman Rekreasi HeHa juga akan segera hadir. Tak hanya itu, Terravia memiliki keuntungan lokasi yang strategis karena berdekatan dengan future development lainnya di Barat CBD BSD City seluas 372 hektare. Keunggulan hunian ini tidak hanya terletak pada fasilitas hiburan dan komersial saja, namun juga telah dilengkapi dengan fasilitas pendidikan mulai dari TK hingga perguruan tinggi, serta fasilitas kesehatan terdekat yakni Eka Hospital dan RS Mitra Keluarga.
Dari sisi akses, penghuni Terravia dapat menikmati beragam kemudahan, seperti menjangkau ke pintu gerbang Tol Serpong-Balaraja Seksi 1A hanya dalam durasi tempuh 5 menit. Kawasan residensial ini dapat pula diakses via Tol Jakarta-Merak (Tol Kebon Jeruk), Tol Jakarta-Serpong yang terintegrasi dengan Tol Kunciran-Serpong, JORR 2, Tol Bandara Soekarno-Hatta, hingga Tol Jagorawi. Mobilitas dari/ke Terravia pun juga didukung dengan beragam pilihan transportasi umum mulai dari free shuttle bus BSD Link, feeder bus BSD City, dan kereta Commuter Line melalui Stasiun Cisauk di kawasan Intermoda BSD City.(*)

The post Sinar Mas Land Resmi Luncurkan Pengembangan Klaster Terravia Adora Tahap Kedua di BSD City appeared first on Kata Kota.

]]>
http://katakota.com/sinar-mas-land-resmi-luncurkan-pengembangan-klaster-terravia-adora-tahap-kedua-di-bsd-city/feed/ 0