THEBLACKLABEL Umumkan Rencana Debut Grup Co-Ed Pertama Mereka

1
Industri musik Korea kembali diramaikan dengan kejutan baru, Beauties. Kali ini, giliran agensi ternama THEBLACKLABEL yang hadir dengan kabar terbaru yang mencuri perhatian publik.

Agensi yang selama ini dikenal lewat artis-artisnya yang penuh karisma ini siap mengambil langkah baru dengan membentuk grup co-ed pertama mereka. Sontak kabar ini disambut gembira oleh para penggemar, karena THEBLACKLABEL tak pernah gagal dalam memproduseri idol K-Pop yang keren.

Untuk cari tahu lebih lengkap tentang kabar ini, yuk simak informasinya berikut ini!

THEBLACKLABEL Segera Debutkan Grup Co-Ed Pertama Mereka

Agensi THEBLACKLABEL/ Foto: x.com/THEBLACKLABELAgensi THEBLACKLABEL/ Foto: x.com/THEBLACKLABEL

Pada (6/6/2025) lalu, terdengar kabar bahwa THEBLACKLABEL berencana mendebutkan grup co-ed pertama mereka setelah sukses dengan grup terbarunya, yaitu  MEOVV.  Menanggapi hal tersebut, salah satu perwakilan dari THEBLACKLABEL memberikan klarifikasi.

Pihak agensi mengonfirmasi bahwa saat ini mereka sedang dalam proses persiapan untuk mendebutkan grup co-ed pertamanya. Kendati demikian, untuk rincian lebih lengkapnya sendiri masih belum diungkap oleh pihak agensi.

Mereka hanya mengatakan bahwa rincian lengkapnya akan segera diumumkan saat persiapan debut grup ini sudah matang.

Deretan Artis yang Bernaung di THEBLACKLABEL

Jeon Somi/ Foto: x.com/THEBLACKLABEL

Agensi ini didirikan oleh anggota grup hip-hop 1TYM yang debut pada tahun 1998, yaitu Teddy Park. Para penggemar K-Pop pasti tidak asing lagi dengan nama ini.

Pasalnya, Teddy adalah salah satu produser ternama yang telah menciptakan sederet lagu K-Pop terkenal seperti, Playing with Fire milik BLACKPINK, I Am the Best milik 2NE1, dan Gashina milik Sunmi.

Setelah menjabat sebagai produser utama di YG Entertainment sejak tahun 2006-2020, kini ia mendirikan agensi sendiri bernama THEBLACKLABEL dan menjadi rumah bagi beberapa artis.

Beberapa artis yang bernaung di agensi ini adalah Taeyang BIGBANG, Jeon Somi, MEOVV, Park Bo Gum, Lee Jong Won, dan Rosé BLACKPINK.

Source : www.beautynesia.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.