Tangerang, Katakota.com– Ratusan guru dari sekolah di Kota Tangerang mengikuti seleksi guru, kepala sekolah dan pengawas sekolah berprestasi di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat (6/4).
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Abduh Surahman menerangkan, peserta akan dinilai dari profesionalitas dan disiplin dan dedikasi bekerja. Nantinya peserta yang lulus seleksi akan mewakili Kota Tangerang mengikuti seleksi di Propinsi Banten.
“Ada ratusan peserta dari sekolah negeri dan swasta meliputi TK, SD dan SMP,” kata Abduh.
Lebih jauh Abduh menjelaskan terkait kompetensi guru menjadi dasar pokok guru. Oleh karenanya Dinas Pendidikan kerap menggelar pelatihan.
“Kami selalu mengadakan pelatihan kepada guru, bahkan saya turun langsung memberikan materi terutama terkait konten pengajaran,” ucapnya.(dit)



























