Rektor Unis Tangerang Prof Mustafa Kamil (kiri) bersama.Warek 1 Suhaya.foto: Eq/KK
Tangerang,Katakota.com- Universitas Islam Syekh Yusuf ( UNIS) Tangerang, menggalakan budaya membaca kepada seluruh civitas akademik.
Rektor Unis Prof Mustafa Kamil mengatakan, kondisi saat ini minat membaca masyarakat masih rendah di tengah kemajuan teknologi informasi.
“Saat ini banyak orang terutama kalangan mahasiswa lebih banyak membaca media sosial, sementara yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan masih rendah, padahal teknologi semakin berkembang,” ujar Mustafa usai memberikan materi kepada ribuan mahasiswa baru Unis Tangerang, dalam program pengenalan kampus, Sabtu (2/9/2017).
Melihat kondisi tersebut pihaknya tergerak mengkampanyekan budaya membaca buku dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), khususnya mahasiswa Unis dan umumnya masyarakat Indonesia.
“Dengan membaca kompetensi semakin berkembang, Kami mulai pencanangan budaya membaca menjadi tema pengenalan mahasiswa baru, mereka diminta membawa buku bacaan yang tak terpakai untuk dikumpulkan di perpustakaan,” ungkapnya.
Selain itu upaya lainnya dalam kampanye budaya membaca adalah menambah jumlah jurnal terindeks, baik nasional maupun internasional serta meningkatkan riset dosen Unis.
“Kami juga mensosialisasikan buku perpustakaan secara online kepada mahasiswa Unis,” ucapnya.
Sementara Wakil Rektor 1 Unis Tangerang, Suhaya mengatakan, dalam Program Kenal Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) mengacu kepada aturan yang dikeluarkan oleh Kemenristekdikti.
“Tidak diperbolehkan adanya perpeloncoan, materi yang diberikan memuat Bela negara, Pancasila, UUD 1945 serta terkait antisipasi generasi muda terhadap narkoba, paham radikalisme dan terorisme, lalu ada motivasi belajar, penguatan spiritual islam serta sejarah terkait Syekh Yusuf,” tandasnya.(ACW/EQ)



























