Sampah Menumpuk, Minta Saja Dijemput Petugas DLH Kota Tangerang

31
Sampah Menumpuk, Minta Saja Dijemput Petugas DLH Kota Tangerang,(adit/katakota.com)

Tangerang, Katakota.com– Pemerintah Kota Tangerang mengajak masyarakat berpartisipasi dalam menjaga kebersihan lingkungan. Salah satunya dengan melaporkan tumpukan sampah agar dijemput oleh petugas.

Kabid kebersihan pada Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang, Buceu Gartina mengajak masyarakat melaporkan tumpukan sampah agar dijemput oleh petugas. Program Jemput sampah merupakan upaya Pemkot dalam meningkatkan pelayanan kebersihan.

“Masyarakat bisa menghubungi Call Center Jemput Sampah di 0811 1631 631saat jam operasional yakni pukul 08.00 sampai 15.30,” ujarnya.

Petugas yang menerima laporan akan segera mengangkut tumpukan sampah sesuai dengan lokasi yang diminta. Pihaknya menyiapkan armada kebersihan berupa 18 bison dan 27 bentor untuk pelayanan door to door.

“Harapan kami dengan program ini mengajak peran serta masyarakat dalam meningkatkan pelayanan pengangkutan sampah,” kata dia.(dit)

BAGIKAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.