KataKota.com – JD.ID, perusahaan e-commerce yang terafiliasi dengan toko online terbesar di Asia, JD.com, melakukan terobosan bisnis melalui kerjasama strategis bersama maskapai Citilink Indonesia berupa kolaborasi perdagangan online dalam penerbangan nasional serta beragam bentuk program co-marketing yang dapat memberikan berbagai manfaat tambahan untuk pelanggan kedua belah pihak.
“Apa yang JD.ID lakukan selama ini bertujuan untuk membuat pengalaman berbelanja online menjadi sebuah perjalanan yang menyenangkan buat setiap pelanggannya, dan ini sejalan dengan kolaborasi bersama Citilink Indonesia. Ini menjadi sebuah langkah inovasi bagi kami karena ini merupakan kali pertama perusahaan e-commerce bermitra dengan sebuah maskapai penerbangan yang bereputasi baik seperti Citilink Indonesia,” kata President Director JD.ID Zhang Li dalam siaran pers yang diterima Katakota.com,, Kamis. (31/8)
Zhang Li mengemukakan hal tersebut dalam sambutannya pada acara penandatangan nota kesepahaman (MoU) kolaborasi e-commerce JD.ID dan Citlink Indonesia.
Sementara itu, Direktur Utama Citilink Indonesia Juliandra Nurtjahjo mengatakan, kerjasama ini diharapkan memberikan nilai tambah dari setiap penerbangan Citilink Indonesia. Pengalaman berbelanja secara online dalam penerbangan kiranya dapat menjadi suatu pengalaman unik tersendiri yang bisa dirasakan penumpang.
“Dinamisnya industri penerbangan membutuhkan inovasi-inovasi seperti ini sehingga menjadi faktor pembeda sekaligus memperkuat posisi Citilink Indonesia di sektor ini. Kolaborasi ini memang sudah saatnya terlebih bila melihat jumlah pemain bisnis e-commerce di Indonesia tumbuh dengan pesat. Data BPS tahun 2016 menunjukkan industri e-commerce dalam 10 tahun terakhir tumbuh sekitar 17 persen dengan total sekitar 26,2 juta usaha. Dengan kata lain, Citilink Indonesia berharap terobosan bisnis ini bisa memberi pengalaman unik bagi penumpang dan pelanggan kami berdua,” katanya.
Ragam kerja sama akan dilaksanakan dalam tiga fase dan dimulai pada 31 Agustus 2017 dalam bentuk diskon spesial khusus untuk para penumpang Citilink. Penumpang Citilink Indonesia akan menerima voucher diskon khusus untuk berbelanja di JD.ID jika membeli tiketnya di website resmi Citilink Indonesia. (Eq/KK)